New Ertiga 2018 Resmi di Rilis, Harga Menyusul

New Ertiga 2018 Resmi di Rilis, Harga Menyusul

Diposting pada

Goozir.com – bro dan sis yang budiman akhirnya New Ertiga 2018 resmi dirilis pada ajang IIMS 19 April 2018. Tampilan baru berubah total dari desain sebelumnya. makin manis dan elegan bro and sis. Perubahan besar pada exterior terlihat jelas dari garis desain yang terlihat. Interior juga mendapat ubahan serta mesin baru yang lebih powerfull.

Ubahan Exterior Interior dan mesin New Ertiga 2018

Seccara exterior dimensi dari new Ertiga kini lebih panjang, lebih lebar dan lebih tinggi. Panjang  4.395 mm Lebar 1.735 mm dan tinggi 1.690 mm. secara dimensi masih sedikit dibawah Xpander.

Secara tampang depan terlihat beda sangat beda dibanding model lama. Model baru Suzuki Ertiga kini lebih elegan dan tampak keren. ubahan nyata bagian depan lampu menggunakakan model poyektor sayangnya belum LED masih memakai lampu jenis bohlam halogen.

Jika diamati sekilas lampu depan mirip kijang Innova.  Lampu kabut juga hadir walaupun hanya pada tipe GX. Sekitar lampu kabut diberi list hitam model mirip xpander.New Ertiga 2018 Resmi di Rilis, Harga Menyusul

Grille juga di beri warna, warna krom hadir pada tipe GX dan GL sedangkan grille hitam polos ditemukan pada tipe GA.

Pada bagian belakang lampu tampak memanjang kemudian menyiku. Nampaknya model lampu tersebut makin digandrungi ya bro and sis. Coba mobil apa yang pakai model lampu seperti itu?

Untuk interior juga ada ubahan setir di beri nuansa kayu dan dilapis kulit walaupun hanya pada tipe GX. Secara general kabin lebih terlihat lapang dan luas.

Secara safety New Ertiga 2018 hadir dengan 2 SRS airbag pada bagian depan. untuk pengereman sudah hadir ABS dan electronic Brake Force Distribution. Hadir juga Elctronik stability programmee. Untuk keamanan bayi saat berkendara ada fitur isofix.

Untuk bagian mesin New Ertiga 2018 menggunakan mesin terbaru K15B DOHC, dengan VVT. Daya yang dihasilkan maksimum 104,7 PS pada putaran mesin 6000rpm sedangkan torsi yang dihasilkan 128 Nm pada putaran mesin 4000 rpm. Tersedia dalam transmisi manual 5 percepatan dan otomatis 4 percepatan.

Bicara harga memang belum di umumkan namun buat sobat yang mau indent sudah bisa. cukup kasih duit Rp 5 juta buat indent bro dan sis.

Baca juga info pilihan goozir.com di bawah ini

Itulah bro dan sis info singkat New Ertiga 2018 yang sudah resmi di rilis pada acara IIMS 2018 seri pembuka.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *